Putri Bella Ayu Virgani Miss STIKOM Bali 2018

Denpasar-Ajang pemilihan Miss STIKOM Bali adalah salah satu event tahunan yang diadakan oleh Himpunan Mahassiwa Program Studi Sistem Informasi (Himaprodi SI) yang sudah berjalan sejak tahun 2015 hingga saat ini. Pada tahun 2018 ini ajang Miss STIKOM Bali mengambil tema “Pancarkan Cantikmu Membangun Karakter Bangsa Melalui Budaya“.

MISS STIKOM BALI 2017 

Tujuan diadakannya Miss STIKOM Bali masih sama dengan tahun-tahun yang lalu yaitu menjadi wadah bagi mahasiswi STIKOM Bali dalam menggali dan mengembangkan bakat-bakat yang ada di dalam dirinya  dan sekaligus mencari Brand Ambassador bagi STIKOM Bali.

Untuk tahun 2018, ajang Miss STIKOM Bali diikuti oleh 26 peserta dan berbagai Unit Kegiatan Mahasis (UKM) STIKOM Bali. Rentetan acara Miss STIKOM Bali 2018 dimulai dari photoshoot 5 besar Miss STIKOM Bali 2017 pada 12 Februari 2018 yang mengambil tempat di Pixelatte Coffee.

Putri Bella Ayu Virgani Miss STIKOM Bali 2018

Setelah menjalani photoshoot 5 besar Miss STIKOM Bali 2017 acara dilanjutkan dengan Sosialisasi dengan tema “Road to Miss STIKOM Bali 2018” yang diadakan pada tanggal 12 Maret 2018 di aula STIKOM Bali. Acara sosialisasi ini  bertujuan untuk lebih memperkenalkan apa itu Miss STIKOM Bali pada seluruh mahasiswa dan mahasiswi kampus.

Berbeda dari tahun tahun sebelumnya, kali ini pembekalan Miss STIKOM Bali diadakan terlebih dahulu di luar dari main event, pembekalan untuk Miss STIKOM Bali 2018  diadakan selama 2 hari yaitu pada tanggal 20 21 April 2018 bertempat di Ruang Arsip Bali 1928. Para peserta diberi ilmu tentang berbagai macam hal agar dapat menjadi Miss STIKOM Bali yang tidak hanya cantik namun juga memiliki wawasan yang luas.

Acara yang paling ditunggu yaitu main event Miss STIKOM Bali 2018 yang dimulai dari pembukaan pada 7 Mei 2018 di aula STIKOM Bali yang resmi dibuka Pembantu Ketua III STIKOM Bali Ida Bagus Suradarma, SE., M.Si yang diwakili oleh I Wayan Gede Narayana, S.Kom., M.Kom selaku Kepala Bagian Pengembangan Mahasiswa, dengan pemukulan gong.

Rangkaian acara selanjutnya pada 9 Mei 2018 diadakan Malam Minat dan Bakat  bertempat di aula STIKOM Bali tujuan dari penampilan minat dan bakat  untuk menunjukan talenta dan potensi yang dimiliki oleh masing-masing peserta Miss STIKOM 2018 dan sekaligus melakukan tahap eliminasi peserta dari 26 menjadi 16 finalis.

Selanjutnya pada Kamis, 10 Mei 2018 dilakukan sesi photoshoot 16 finalis Miss STIKOM Bali 2018  bertempat di Taman Nusa. Dalam hal ini panitia Miss STIKOM Bali juga melakukan kerjasama dengan UKM Himatography. Lalu rangkaian acara dilanjutkan dengan City Tour pada 11 Mei 2018. Ke-16 Finalis Miss STIKOM Bali 2018 diajak mengunjungi beberapa obyek pariwisata  Bali, seperti mengunjungi Bali Zoo, dan Legong Batik.

Slanjutnya acara yang paling dinanti adalah Malam Grand Final Miss STIKOM Bali 2018 yang diadakan pada  20 Mei 2018  di Balai Pertemuan Bhumiku., Jl. Gunung Soputan, Padangsambian Klod Denpasar Barat. Malam Grand Final ini juga dihadiri oleh Ketua Yayasan Drs. Ida Bagus Dharmadiaksa, M.Si., Ak, Ketua STIKOM Bali Dr. Dadang Hermawan dan tokoh penggiat sosial Ida Ayu Selly Dharmawijaya Mantra.

Dan akhirnya pada malam Grand Final yang dinobatkan sebagain Miss STIKOM Bali 2018 adalah Putri Bella Ayu Virgani dan disusul oleh Runner Up I adalah Ayu Desi Darmawati dan Meylita Adesya Wijayanto sebagain Runner Up II. Sedangkan Miss Photogenic 2018 diraih  Cheni Intan Kusuma dan Miss Favorite 2018 diraih oleh Leany Masyam Verentika Putri. (*)