Denpasar- Telah terlaksana event Mahakarya #10 oleh Unit Kegiatan Mahasiswa Multimedia ITB STIKOM Bali. Kegiatan ini terlaksana di Aula ITB STIKOM Bali dan Graha RMC Denpasar pada tanggal 17 dan 20 September 2024. Tahun ini Mahakarya Multimedia menjadi Mahakarya ke -10 atau tepat satu dekade dengan mengusung tema “Harmoni Perjalanan Karya” yang merujuk pada esensi dari proses kreatif, menyoroti interaksi harmonis dari upaya individu, usaha kolaboratif, dan kekuatan.
Mahakarya Multimedia #10 terdiri dari dua rangkaian kegiatan yakni Adukarya dan Festival Mahakarya #10. Rangkaian acara Mahakarya #10 dibuka secara resmi oleh Direktur Kemahasiswaan, Karir, dan Alumni Bapak IGKG Puritan Wijaya ADH, S.Kom., MMSI pada hari Selasa, 17 September 2024 yang bertempat di Aula ITB STIKOM Bali Renon.
Tanggal 17 September juga berlangsung kegiatan Adukarya yang merupakan ruang bagi anggota UKM Multimedia dalam menunjukan kreatifitas melalui karya yang menjadi tugas akhir anggota UKM Multimedia.Kegiatan Adukarya mengambil tema “Bumi Warisan mencangkup (Pertanian, Pariwisata dan Kebudayaan)” dan terdiri dari 3 kategori yakni 3D Modelling, Desain Grafis dan Video Audio & Editing (Short movie) yang diikuti oleh seluruh anggota UKM Multimedia.
Selanjutnya dilaksanakan kegiatan Festival Mahakarya #10 yang dilaksanakan pada tanggal 20 September 2024 yang bertempat di Graha RMC Denpasar. Festival Mahakarya terdiri dari beberapa kegiatan seperti Pameran Karya, Live Mural dan Talkshow Mahakarya. Pada Pameran karya terdapat banyak partisipan yang ikut memeriahkan kegiatan tersebut seperti, UKM Himatography, Lingkaran Film INSTIKI, Gradasi INSTIKI dan Udayanafocus.
Berbeda dengan tahun sebelumnya pada tahun ini Mahakarya menghadirkan Live Mural dari I Made Nanda Widya Nugraha dan I Made Dwi Wilaksana yang turut berpartisipasi untuk meriahkan acara.
Puncak acara pada event ini yakni talkshow menghadirkan seorang anak bangsa dengan berbagai karyanya yang luar biasa yakni ALFFY REV yang merupakan seorang komposer, produser musik, dan sutradara ternama yang melahirkan banyak karya inspiratif seperti “The Guardian of Nusantara” dan “Wonderland Indonesia”. Dalam talkshow Alffy Rev menceritakan kisah perjalanan karirnya hingga saat ini dan bagaimana multimedia menjadi bagian penting dalam perjalanan Alffy Rev dalam menciptakan karyanya. Melalui hal tersebut diharapkan dapat menjadi sumber inspirasi bagi para peserta dalam berkarya. Kegiatan talkshow dilaksanakan secara offline dan online.Selain itu, pada kegiatan talkshow juga berlangsung hiburan seperti tari Joget dan special perfomance DJ.
Kegiatan ini bertujuan untuk menjadi wadah sebagai bentuk apresiasi kepada setiap karya yang diciptakan oleh setiap seniman serta diharapkan dapat memberikan motivasi kepada generasi muda Indonesia dalam berkaya.