Menteri Kominfo Keynote Speaker Seminar U2M STIKOM Bali

Denpasar-Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Repubulik Indonesia Rudiantara, Minggu (22/10/2017) siang hadir di aula STIKOM Bali, Renon, Denpasar. Kehadiran Rudiantara-yang sebelum menjadi menteri-adalah profesional di berbagai operator selular ini untuk menjadi pembicara utama (keynote speakers) dalam acara workshop dan seminar  bertema Startup Your Bussinese With Android Studio yang diadakan oleh Unit Usaha Mahasiswa (U2M) STIKOM Bali-salah satu unit kegiatan mahasiswa (UKM) yang konsen di bidang bisnis.

Di depan ratusan anggota U2M,  Rudiantara memotivasi para mahasiswa STIKOM Bali ini untuk terjun dalam dunia bisnis, dimulai dari usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) dengan memanfaatkan teknologi digital.

Menurut Menteri Rudiantara, sektor UMKM memberi sumbangan lebih dari 50%  atau sekitar Rp 550 triliun dari total pendapatan negara (Produk Domestik Bruto) di sektor ekonomi. Selain itu, UMKM memberi sumbangan terbesar dalam mengatasi pengangguran.

“Sebagai mahasiswa STIKOM Bali, anda harus berani terjun dalam bisnis UMKM, manfaatknlah teknologi digitan untuk hal positif. Kalau lulus nanti harus sebagai pencipta lapangan kerja, bukan menjadi pencari kerja,” ajak Rudiantara, sambil memperlihatkan sebaran teknologi 4G atau fourth-generation technology di Bali melalui slide.

“Hampir semua pelosok di Bali sudah terjangkau 4G, jadi manfaatkanlah ini untuk berbisnis online,” ajak Rudiantara.

Menurut Rudiantara, bisnis online tidak membuthkan modal besar, tidak perlu sewa tempat untuk jualan. Juga tidak melibatkan tenaga kerja yang banyak.

“Ade-ade tidak perlu sewa tempat, manfaatkan dapur rumah ade, ade masak makanan sendiri lalu jualan online. Apalagi saat ini Gojek (aplikasi ojek onlien) kini sudah menjadi lifestyle atau gaya hidup, menjadi gofood. Orang mau makan sesuatu, tidak perlu masak sendiri, tinggal pesan, gojek yang antar,” beber Rudiantara.

Kehadiran Menteri Kominfo Rudiantara ini disambut gembira oleh  IGM Surya Dwipayana, Ketua U2M STIKOM Bali, karena beliau menjadi motivasi luar biasa kepada anggota U2M.

“Kehadiran Bapak Menteri Kominfo ini memberi dorongan yang besar kepada seluruh peserta, termasuk kami, untuk lebih termotivasi menciptakan lapangan perkerjaan dengan membangun startup digital,” kata Surya.

Tampil sebagai narasumber dalam acara ini antara lain Alfred Sumarlin (PT Mitrais, Bali) dan I Wayan Dharmana (Colony Labs, Blai)-mahasiswa STIKOM Bali yang belum lama ini memenangkan aplikasi Games Connect untuk Asian Games 2018 yang digelar oleh Kementerian Kominfo RI dan panitia Asian Games 2018. (*)