Tabanan-UKM Mapala Kompas ITB STIKOM Bali melaksanakan Kemah Kenal Medan 15 atau bisa disebut KKM, bertempat di Agro Puncak Bukit Catu Bedugul, Tabanan, dengan mengangkat tema “Mengenalkan Keseruan Berkegiatan di Alam Terbuka Serta Menumbuhkan Rasa Solidaritas”. Kemah Kenal Medan ini merupakan agenda tahunan sekaligus wadah bagi anggota UKM Mapala Kompas ITB STIKOM Bali untuk saling bersinergi dalam memperkenalkan organisasi kepada calon anggota baru melalui kegiatan Kemah Kenal Medan. Kegiatan ini berlangsung tiga hari dua malam, mulai dari tanggal 29 – 01 Desember 2024.

Kemah Kenal Medan (KKM) adalah kegiatan yang bertujuan untuk memperkenalkan calon anggota baru pada dunia petualangan alam bebas. Melalui berbagai aktivitas menantang seperti trekking dan camping, peserta akan dilatih fisik dan mental, serta diajarkan untuk menghargai alam. KKM tidak hanya sekadar kegiatan rekreasi, tetapi juga merupakan sarana untuk membentuk karakter yang kuat, menumbuhkan rasa solidaritas, memperkenalkan organisai Mapala Kompas STIKOM Bali kepada calon anggota baru dan mempersiapkan peserta menjadi generasi penerus pecinta alam.

Kegiatan diawali dengan perjalanan menuju lokasi perkemahan yang terletak di Agro Puncak Bukit Catu Bedugul, Tabanan. Sesampainya di sana, para peserta segera mendirikan tenda dan bersiap untuk memasak. Malam pertama diwarnai dengan kegiatan sharing session yang seru untuk saling mengenal lebih dekat. Api unggun pun dinyalakan, menjadi saksi bisu atas canda tawa dan cerita-cerita yang dibagikan.

Hari kedua, adrenalin kami terpacu saat melakukan trekking menyusuri jalur perkebunan warga yang masih dikelolah oleh pihak Agro Puncak Bukit Catu. Trek yang cukup beragam, mulai dari jalan yang cukup berlumpur hingga tanjakan melewati jalur perkebunan warga yang sejuk. Namun, rasa lelah seketika sirna ketika kami beristirahat dan disuguhkan dengan pemandangan bukit dan gunung yang begitu menakjubkan.

Pada hari terakhir, kegiatan diisi dengan berbagai permainan seru yang mengasah kerja sama tim. Mulai dari permainan voli air, tarik tambang, mencari koin, semua dilakukan dengan penuh semangat dan kekompakan. Kegiatan ini tidak hanya menyenangkan, tetapi juga mengajarkan pentingnya bekerja sama untuk mencapai tujuan bersama.

Sepanjang kegiatan, para peserta juga mendapatkan materi-materi yang bermanfaat, seperti teknik survival, pertolongan pertama, dan pengenalan kegiatan luar ruangan lainnya. Materi-materi ini disampaikan oleh para panitia yang berpengalaman, sehingga peserta dapat menyerap ilmu dengan baik. Sesi review pun dilakukan secara berkala untuk memastikan pemahaman peserta.

Kemah Kenal Medan ini tidak hanya memberikan pengalaman yang menyenangkan, tetapi juga banyak manfaat yang bisa diambil. Peserta dapat meningkatkan kemampuan fisik dan mental, belajar untuk mandiri dan bertanggung jawab, serta membangun relasi yang kuat dengan sesama anggota. Selain itu, Kemah Kenal Medan juga menumbuhkan rasa cinta terhadap alam dan lingkungan sekitar.

Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi awal yang baik bagi para peserta untuk terus aktif berkontribusi dalam kegiatan kepecintaan alam dan UKM Mapala Kompas STIKOM Bali. Terima kasih kepada seluruh panitia, pembina, dan peserta yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini. Semoga kita dapat terus berkarya dan memberikan dampak positif bagi lingkungan sekitar.