Denpasar – Jumat (01/11/2024) UKM U2M (Unit Usaha Mahasiswa) ITB STIKOM Bali telah menyelenggarakan U2M EXPO 2024 dengan mengambil tema “Dhana Siddhi Marga.” Kegiatan ini terdiri dari beberapa rangkaian acara mulai dari talkshow, festival UMKM dan bantuan sosial. Talkshow sebagai rangkaian acara pertama dilaksanakan pada 01 November 2024 bertempat di ruang podcast ITB STIKOM Bali. Menghadirkan Shita Bhora sebagai owner Jero Kajanan dan content creator dipandu oleh moderator Ni Luh Ketut Yunita Wulandari, membahas topik “Cara Memulai Usaha di Usia Muda dan Menjaga Konsistensi pada Era Digital.”
Puncak acara U2M EXPO 2024 yang digelar pada 9 November 2024 di Area Parkir Sekar Jambu, Jl. Sedap Malam, Sumerta Kelod, Kec. Denpasar Timur, Kota Denpasar, acara dibuka dengan simbolis pemotongan pita oleh tamu undangan dari internal maupun eksternal. Sepanjang acara, UKM-UKM dari ITB STIKOM Bali tampil meramaikan suasana, didukung oleh festival makanan UMKM dan pameran dari anggota UKM U2M. Selain itu, UMKM luar dan kampus-kampus lain turut berpartisipasi dalam pameran, menambah variasi dan daya tarik bagi para pengunjung.
Beragam hadiah menarik telah dipersiapkan untuk menambah keseruan acara. Dipandu oleh MC, suasana malam itu dipenuhi canda tawa, baik dari penonton maupun panitia. Pada malam puncak, Leeyonk Sinatra dan DJ Berlin Bintang tampil sebagai guest star, menyuguhkan hiburan yang membangkitkan semangat. Lagu-lagu yang mereka bawakan berhasil membuat seluruh hadirin bernyanyi dan menari bersama, menciptakan momen kebersamaan yang penuh energi dan kegembiraan.
Sebagai rangkaian penutup dari U2M EXPO 2024, kegiatan bakti sosial telah sukses dilaksanakan pada Minggu, 17 November 2024, bertempat di Desa Siangan, Kecamatan Gianyar, Kabupaten Gianyar. Ni Putu Nary Paramitha selaku ketua panitia U2M EXPO 2024 pada tahun 2024 menjelaskan, “Kegiatan ini merupakan wujud nyata dari upaya kami di UKM U2M untuk mendukung UMKM dalam membuka peluang lebih luas untuk mempromosikan dan menjual produk mereka melalui EXPO ini. Selain menjadi ajang pameran bisnis, acara ini juga dirancang untuk mempererat hubungan dan semangat kebersamaan, tidak hanya di antara anggota UKM, tetapi juga dengan peserta dari luar, termasuk mahasiswa dari kampus lain yang turut memeriahkan kegiatan ini. Sebagai bagian dari kepedulian sosial, kami juga menyelenggarakan program bantuan sosial yang bertujuan membantu masyarakat yang membutuhkan. Dengan demikian, U2M Expo tidak hanya menjadi platform bisnis, tetapi juga wadah berbagi dan memberikan dampak positif bagi semua pihak yang terlibat.”
Kegiatan U2M EXPO 2024 ini cukup diminati kalangan mahasiswa dan masyarakat. Terbukti dengan jumlah penjualan tiket yang hampir melampaui target. Dengan waktu pendaftaran selama 2 bulan, dimulai dari tanggal 14 September 2024 sampai 09 November 2024, berhasil mendapatkan 423 peserta termasuk 7 tiket on the spot.
U2M EXPO 2024 ini dihadirioleh bapak IGKG Puritan Wijaya ADH, S.Kom.,MMSI sebagai Direktur Kemahasiswaan, Karir, dan Alumni ITB STIKOM Bali, ibu Ayu Chrisniyanti,S.Kom.,MBA sebagai Pembina Pendamping UKM U2M ITB STIKOM Bali, Presiden Mahasiswa ITB STIKOM Bali I Putu Agus Andi Herawan, Ketua Dewan Perwakilan Mahasaiwa ITB STIKOM Bali I Gusti Made Arya Dipayasa, dalam acara U2M EXPO 2024 ini kami juga mengundang ketua umum HIPMI Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia dan ketua umum HIPMI Universitas Udayana.
“Dengan penuh rasa hormat, saya ingin menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam menyukseskan kegiatan U2M EXPO 2024. Terima kasih khusus saya sampaikan kepada pengisi acara, moderator, MC, peserta, seluruh panitia, tenant UMKM, peserta pameran, serta UKM yang telah berpartisipasi aktif dalam acara ini. Kehadiran dan kontribusi kalian semua sangat berarti bagi keberhasilan kegiatan ini. Peran UKM dalam memeriahkan pameran dan mendukung berbagai aktivitas expo telah memberikan dampak yang positif, baik sebagai wadah promosi UMKM maupun sebagai sarana mempererat hubungan antaranggota, peserta, dan masyarakat luas. Partisipasi dari UKM, baik internal maupun eksternal, juga menjadi bukti nyata bahwa kolaborasi dapat menciptakan peluang yang lebih besar untuk mendukung pertumbuhan ekonomi lokal. Saya juga ingin mewakili seluruh panitia menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya apabila terdapat kekurangan maupun kesalahan selama berlangsungnya rangkaian kegiatan ini, baik yang disengaja maupun yang tidak disengaja.
Terima kasih atas perhatian, kerja sama, dan semangat luar biasa yang telah diberikan oleh semua pihak. Harapan kami, kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang pameran dan promosi, tetapi juga menjadi momentum untuk menciptakan kolaborasi yang lebih besar di masa depan. Sampai bertemu di kesempatan berikutnya, dengan semangat yang lebih besar untuk terus mendukung UMKM dan memberikan dampak positif bagi masyarakat!” ujar Ni Putu Nary Paramitha, selaku ketua panitia U2M EXPO 2024 pada tahun 2024.