imbaran-Himpunan Mahasiswa STIKOM Bali Jimbaran mengadakan event tahunan di penghujung tahun 2018 ini yaitu PEMILU HIMAS JIMBARAN. I Putu Aris Sanjaya mahasiswa semester 3 Program Studi Sistem Komputer akhirnya terpilih sebagai Ketua Himas Jimbaran dan Muhammad Aditiya Firmansyah mahasiswa semester 1 Program Studi Sistem Informasi akhirnya terpilih sebagai Wakil Ketua Himas Jimbaran Periode 2018/2019. Aris yang biasa akrab dipanggil, menyisihkan saingannya Gusti Made Sarma Sanjaya dan Dika Yuda Bagaskara.
Ketua Panitia Pemilu Himas Jimbaran Rendi Khoirul Huda menjelaskan, Pemilu Himas Jimbaran ini dilaksanakan pada 14 dan 17 Desember 2018. Sebelumnya, diadakan pembekalan para kandidat dilaksanakan pada 7 Desember 2018. Polling di laksanakan sejak tanggal 14 Desember 2018 sampai dengan 17 Desember 2018. Barulah dihitung suaranya. Total suara terbanyak jatuh kepada Aris Sanjaya yaitu 150 suara, sedangkan Sarma Sanjaya mendapat 45 suara. Polling dilakukan menggunakan aplikasi yang bisa diinstal oleh mahasiswa melalui play store. Saat diumumkan Aris Sanjaya sebagai pemenang, para mahasiswa dan para timses bersorak kegirangan. Pemilu Himas Jimbaran ini termasuk acara yang sukses dari sebelumnya, baik dari sisi polling dan keterlibatan mahasiswa dengan acaranya.
“Saya ucapkan terimakasih banyak kepada teman-teman semua, kepada teman-teman panitia dan seluruh mahasiswa STIKOM Bali Jimbaran. Atas kerjasamanya acara ini dapat berjalan dengan baik dan sukses.“ kata Rendi Khoirul Huda, selaku Ketua Panitia Pemilu Himas Jimbaran. (*)