Hari ini, Lecturer Temasek Polytechnic Singapore Shcool of Informatic & IT Mr Goh Rui Quan and Ms Tong Puay Whye Joanne bersama 35 mahasiswa dari Singapore berkunjung ke ITB STIKOM Bali, Senin (6/5/2024)
Ms Tong Puay Whye Joanne, Lecturer Temasek Polytechnic Singapore Shcool of Informatic & IT menjelaskan, saat ini di Fakultas Informatika dan IT, mahasiswa akan belajar bagaimana memanfaatkan kekuatan IT untuk meningkatkan proses bisnis, memastikan efisiensi, dan memperkaya pengetahuan di berbagai bidang usaha.
“Melalui perkuliahan di Temasek Polytechnic Singapore Shcool of Informatic & IT, mahasiswa akan menerima landasan yang kuat, praktis di bidang IT, serta pemahaman tentang bidang khusus seperti Artificial Intelligence (kecerdasan buatan), analitik, data base, keamanan syber, forensik digital, teknologi keuangan, desain game, pembelajaran mesin, dan perangkat lunak dan perkembangannya,” ujar Ms Tong Puay Whye Joanne.
Lanjut Ms Tong, dunia kerja berbeda dengan kuliah di kampus, Temasek Polytechnic Singapore Shcool of Informatic & IT, akan mempersiapkan semua mahasiswa untuk mendapatkan pengalaman kerja di perusahaan lokal atau luar negeri melalui Program Magang.
Pengalaman profesional ini memberi pembekalan agar kelak setelah lulus kuliah, mahasiswa memiliki keunggulan saat bekerja khususnya dibidang IT.
Pada kesempatan yang sama, Wakil Rektor III ITB SIKOM Bali Yudi Agusta PhD, mengatakan hari ini kedatangan 35 mahasiswa Temasek Polytechnic Singapore untuk Study Banding ke ITB STIKOM.
“Selama 5 hari di Bali, 35 Mahasiswa Temasek Polytechnic Singapore akan berinteraksi dengan mahasiswa ITB STIKOM, kebetulan kita memiliki program Dual Degree International, sehingga bisa memperkenalkan semua program unggulan ITB STIKOM kepada kepada para mahasiswa Temasek Polytechnic Singapore,” pungkas Yudi Agusta.